VOSMedia,PALEMBANG – Sebanyak 25 peserta dari berbagai pondok pesantren di wilayah Sumatera, mengikuti tryout dan karantina calon mahasiswa baru di Timur Tengah (Mesir, Sudan dan Maroko) yang diselenggarakan oleh Organisasi Internasional Alumni Al Azhar Indonesia (OIAAI) Maktab Sumatera Selatan (Sumsel), di gedung FORPESS (Forum Pondok Pesantren Sumatera Selatan).
Ust.H. Ahmad Soleh Sakni Lc.MA selaku ketua OIAAI Maktab Sumsel mengatakan tryout dan karantina calon mahasiswa baru ini digagas oleh Kementerian Agama Republik Indonesia (Kemenag RI) bekerjasama dengan Universitas Al – Azhar Mesir, serta sebagai bentuk kontribusi para alumni Al-Azhar dalam bidang pendidikan
“Tryout dan pelatihan yang dilaksanakan selama tiga hari, kemudian untuk testnya di laksanakan di unit bagian bahasa UIN Raden Fatah Palembang hari ini,” ujarnya, Sabtu (15/6/19).
Lanjut Ust.H. Ahmad Soleh Sakni berpesan pada sambutannya semoga Allah memberikan hasil yang terbaik sehingga nantinya para peserta yang lolos pada tahap pertama tersebut, bisa mengikuti test tahap kedua yang nanti di jakarta pada tanggal 29 juni di Kemenag RI.
“Kami harap adek-adek peserta bisa belajar dengan giat dan tekun selama pembekalan sehingga nantinya dapat melewati fase-fase ujian ini dengan baik, dan termasuk dari orang-orang yang berhasil,” pesannya.
Narasumber yang mengisi pembekalan ini, dikatakannya, merupakan alumni dari timur tengah diantaranya Ust . Dr. H. Mukmin Zainal Lc.M.Pd.I. Ust . H. Muklis Djamaan.Lc.Ma ustadz H. Iskandar Zulkarnain,LC.MA, Ustadzah. Hj. Ria Astina Lc. M.Hi. Ustadz H. Nuhdi Febriansyah Lc. MA. Dan selama pembekalan juga para peserta di bimbing oleh Ust H. Bagus Setiawan LC.MA, ustadzah Hj. Fenti Febriani. LC. MA ustadz H. Khotibul Umam LC. MA dan para alumni lainnya
Senada dengan itu, Ust H. Muhammad Siddiq Lc. M.Esy selaku Seketaris OIAAI maktab Sumsel juga menambahkan bahwa bagi peserta yang lolos pada tahap awal nantinya akan ada pembekalan lanjutan untuk mengikuti tahapan selanjutnya di jakarta
“Insya allah OIAAI maktab Sumsel melalui Al Falimbany Canter siap membantu, menemani, dan memberikan pembekalan bagi adik-adik peserta untuk megikuti test tahap kedua nanti di jakarta”
“Kami atas nama organisasi Alumni Al-Azhar, alhamdulillah setiap tahun memberikan pembekalan kepada para peserta yang mengikuti test ke timur tengah melalui lmbaga pendidikan al Falimbany yang berada di bawah koordinasi Organisasi Internasional Alumni Al-Azhar Indonesia (OIAAI) Maktab Sumsel,” tutupnya.(fly)