VOSMedia, BANYUASIN – Menteri Pertanian (Mentan) Republik Indonesia (RI) Andi Amran Sulaiman didampingi Gubernur Sumsel Herman Deru Membuka lahan pertanian rawa, di Muara padang Kabupaten Banyuasin, Rabu (28/8). Pembukaan lahan ini sebagai salah satu upaya Percepatan Kegiatan Luas Tambah Tanam (LTT) dan SERASI 2019 di Sumsel.
Dalam sambutannya, Gubernur Sumsel Herman Deru mengaku bangga atas perhatian Mentan RI pada perkembangan pertanian di Provinsi Sumsel. Dimana program SERASI ini hanya diprioritaskan di Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) dan Kalimantan Selatan Kalsel termasuk pemberian bantuan peralatan pertanian. Dengan perhatian dan kerjasama itu Gubernur Sumsel optimistis bisa segera mengembalikan Sumsel sebagai lumbung pangan nasional seperti yang pernah terjadi pada tahun 2007.
“Dalam 1 tahun ini sumsel dari rangking 8 menjadi rangking 5 lumbung pangan nasional. Target 2021 kita harus menjadi rangking 1 tingkat nasional”, ujar HD.
Pada kesempatan itu Gubernur Sumsel juga tak hentinya mengingatkan para petani untuk serius agar hasil yang dinginkan sesuai dengan target yang ditentukan. Pada kesempatan ini tanah rawa yang telah dibuka untuk lahan pertanian di Muara Padang seluas 1.005 hektare.
Untuk mendukung program di Desa Muara Padang Kabupaten Banyuasin itu Menteri Pertanian (Mentan) Republik Indonesia (RI) Andi Amran Sulaiman mengaku telah digelontorkan bantuan sebanyak 119 unit eksavator dan 200 unit traktor. Diakuinya semangat dan keseriusan para petani terus akan terus didorong dengan harapan target yang semula 86 ton dapat dinaikan menjadi 100 ton.
“Saya minta seluru petani serius dalam bertani, jika tidak serius saya akan tarik traktor yang saya beri. Tapi jika nantinya program ini sukses saya akan tambah lagi 50 eksavator ke Banyuasin”, tegas Mentan .(*)