Home / KESEHATAN / HDS-Tullah Tunaikan Janji Politik, 100 Persen Masyarakat Muratara Terjamin Kesehatan Tanpa Hambatan

HDS-Tullah Tunaikan Janji Politik, 100 Persen Masyarakat Muratara Terjamin Kesehatan Tanpa Hambatan

VOSMEDIA.CO.ID_MURATARA – Pemerintah Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) melaksanakan Kegiatan Launching Universal Health Coverage (UHC) Jaminan Kesehatan Nasional Kabupaten Muratara Tahun 2022. Kamis (11/8/2022).

Kegiatan yang dihadiri oleh 1000 masyarakat yang dilaksanakan pada halaman RSUD ini merupakan rangkaian kegiatan berupa penyampaian Sertifikat atau Plakat simbolis sebagai Komitmen Pemerintah dalam melaksanakan Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) BPJS Kesehatan secara menyeluruh dan menyentuh kepada Masyarakat di Kabupaten Musi Rawas Utara.

Kepala Dinas Kesehatan Muratara, dr Arios Saplis dalam sambutannya menyampaikan, Launching UHC menandakan bahwa Pemerintah Kabupaten Muratara telah melaksanakan amanat UU Nomor 40 Tahun 2004 tentang Sistem Jaminan Nasional dan Peraturan Turunannya.

“Bupati Musi Rawas Utara sangat berkomitmen dalam memberikan Jaminan Kesehatan kepada seluruh Masyarakat di Kabupaten Musi Rawas Utara sesuai dengan Janji Politik yang tertuang dalam RPJMD tahun 2021- 2026,” sebut Arios.

Arios menjelaskan, Berdasarkan distribusi Peserta JKN-KIS yang dibagikan dalam beberapa segmentasi dari BPJS Kesehatan, distribusi dibagikan sebagai Berikut,

a. PBI APBN sebanyak 128.681 jiwa

b. Peserta Pekerja Penerima Upah (PPU) sebanyak 32.469 jiwa

c. Peserta Bukan Penerima Upah (PBPU) sebanyak 17.678 jiwa

d. PBI APBD sebanyak 15.954 jiwa

e. Bukan Pekerja (BP) sebanyak 342 jiwa

Mengingat jumlah penduduk Kabupaten Musi Rawas Utara yang menjadi sasaran Kepesertaan sebanyak 194.799 Jiwa, Mulai Bulan Agustus Jumlah Kepesertaan berdasarkan segmentasi sebanyak 195.124 jiwa atau 100,17 Persen, melebihi syarat minimal UHC sebesar 95 Persen.

Arios juga mengatakan UHC di Muratara ini merupakan sebuah prestasi dari Bupati dan Wakil Bupati dan Seluruh stageholder terkait yang mendukung dan mensukseskan program ini.

“Semoga dapat menjadi keterwakilan bagi semua masyarakat di Kabupaten Musi Rawas Utara yang berasal dari 89 desa/ kelurahan dan 7 Kecamatan,” tutur Arios dihadapan 1000 peserta simbolis JKN-KIS.

Deputi direksi BPJS Sumsel Babel, Farida Hanum, menyatakan, prestasi pencapaian UHC ini merupakan wujud konsistensi Bupati dan Wakil Bupati beserta jajarannya yang bekerja keras sehingga tercapailah target angka 100 persen BPJS untuk masyarakat.

“Ini prestasi yang luar biasa, Muratara mendahului RPJMN yang sampai Juli ini diangka 88,72 persen di Indonesia. Di kabupaten Muratara sudah 100 persen,” ungkapnya.

“Kami sangat bersyukur dengan pemimpin daerah yang sangat peduli kepada masyarakat, Insyaallah bapak ibu sudah dijamin BPJS,” sambungnya.

Wakil Bupati (Wabup) Muratara, Inayatullah dalam arahannya, menyampaikan, UHC merupakan penghargaan dari pemerintah pusat kepada pemerintah Kabupaten.

Selain itu program ini juga merupakan komitmen janji politik Bupati dan Wakil Bupati, agar masyarakat terjamin dibidang kesehatan.

“Apapun itu, masyarakat tidak boleh ada halangan dalam berobat, karena ini merupakan komitmen kami sejak awal,” sampainya.

“Untuk itu, dengan adanya UHC ini masyarakat bisa berobat dengan mudah dan gratis,” sambungnya.

Wabup menuturkan, predikat ini banyak Keuntungannya, begitu diurus bisa langsung dipakai hari itu juga, administrasi hanya cukup pakai KTP.

Wabup juga menghimbau, agar para peserta yang hadir, dan menekankan kepada pemerintah Kecamatan dan Desa untuk aktif turun kepada masyarakat agar dapat memverefikasi data.

“Tolong dibantu jika ada yg belum dapat, Kepala Desa juga harus aktif memperikasi, wajib seluruh masyarakat, wabil khusus bagi yang kurang mampu,” tutupnya.

Turut hadir pada kegiatan ini, Kepala OPD Se-kabupaten, Dirut RSUD, Camat, TNI-POLRI, BPJS cabang Lubuklinggau dan tokoh-tokoh masyarakat. (Red)

About admin

Check Also

H. Devi Suhartoni Hadir Di Acara Sarasehan Guru : Guru Dituntut, Harus Mempunyai Keterampilan Dalam Mendidik

VOSMEDIA.CO.ID _MURATARA – Bupati Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara), H. Devi Suhartoni, menghadiri acara Serasehan …