Home / SOSIAL / Iriadi : Esensi Ibadah Qurban Untuk Membangun Bangsa

Iriadi : Esensi Ibadah Qurban Untuk Membangun Bangsa

VOSMedia, SOLOK – Seluruh umat Islam, Minggu (12/8) besok serentak merayakan Idul Adha atau Hara Raya Qurban.Sementara esensi dari ibadah qurban itu mengisyaratkan pentingnya pengabdian dan pengorbanan terhadap bangsa dan negara.

Demikian diungkapkan kandidat Bupati Solok periode 2020-2025, Iriadi Dt Tumanggung kepada sejumlah wartawan, Sabtu (10/8/19) siang.

“Lebih istimewa lagi tahun ini kita merayakan Idul Qurban yang hampir berbarengan dengan peringatan Hari Proklamasi. Bagaimana dulu para pahlawan dan pejuang bangsa mengorbankan jiwa dan raga untuk merebut kemerdekaan,” tutur Iriadi yang saat ini menjabat Kepala Sekretariat Bawaslu Sumsel ini.

Ditambahkan, dalam perspektif kekinian seluruh elemen bangsa harus bersatu padu menyejahterakan masyarakat. Apalagi saat ini, perbedaan politik masih mewarnai kehidupan bermasyarakat. Maka tak ada pilihan selain semuanya meneladani semangat berqurban ini dalam perilaku sehidupan sehari-hari.

“Apalagi dalam membangun Solok mendatang, membutuhkan semangat berkorban agar masyarakat bisa lebih sejahtera terutama dalam memanfaatkan sumber daya alam yang melimpah ini,” tambah Iriadi.

Sebagaimana diberitakan, Iriadi Dt Tumanggung diminta masyarakat Solok untuk mencalonkan diri sebagai Bupati pada 2020 mendatang. Dalam berbagai survei dan polling yang ada, nama Iriadi selalu bertengger di papan atas dibanding kandidat lainnya.

“Saya sangat berterima kasih atas dukungan yang diberikan walau baru sebatas polling atau survei. Ke depan, saya berharap kepercayaan ini dapat benar-benar diwujudkan dengan memilih saya dan pasangan nantinya,” kata Iriadi.(*)

About redaktur

Check Also

Bupati Muratara Hadiri Rapat Optimalisasi Dana Bagi Hasil Sektor Minerba Wilayah Kabupaten Musi Rawas Utara

VOSMEDIA.CO.ID_MURATARA – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Selatan (Sumsel) bakal mengoptimalkan potensi sumber daya tambang di …