Home / PENDIDIKAN / Peringati Sumpah Pemuda, Ini Yang Dilakukan Karang Taruna Desa Pulau Betung

Peringati Sumpah Pemuda, Ini Yang Dilakukan Karang Taruna Desa Pulau Betung

VOSMedia ,OKI – Dalam rangka menyambut Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-91, Karang Taruna Desa Pulau Betung Kec. Pampangan OKI menggelar Senam Sehat dan Jalan Santai yang di ikuti oleh Ratusan Pelajar SD, SMP dan SMA se kecamatan Pampangan OKI.

Senam Sehat dan Jalan Santai digelar bekerjasama dengan IPPKI (Ikatan Pengajian Pemuda Kampung Ilir) desa Pulau betung dengan diikuti 500 peserta dari siswa-siswi serta masyaeakat yang dilepas langsung oleh Liansyah Idris selaku kepala desa Desa Pulau betung kec. Pampangan OKI.

“Kegiatan ini ditujukan agar meningkatkan kebersamaan dan juga memperingati hari sumpah pemuda. Ini dilakukan supaya anak-anak bisa mengenang jasa para pahlawan berjuang bangsa Indonesia, Ujar Liansyah Idris.

Ditempat yang sama Frediansyah selaku ketua Karang Taruna desa Pulau Betung menjelaskan, peringatan hari sumpah pemuda ini menjadi wadah menjalin silaturahmi dan juga sebagai sarana memperekat kepengurusan karang taruna dan IPPKI.

“seluruh siswa-siswi mengikuti dengan antusias dan penuh kreatifitas, semoga dengan diadakannya acara ini dapat mendodorong anak-anak mengisi Hari Sumpah Pemuda dengan kegiatan positif,” jelasnya.(mz)

About redaktur

Check Also

Bupati Muratara memenuhi Undangan RUPS dan RUPS Luar Biasa Bank Sumsel Babel

VOSMEDIA.CO.ID_MURATARA – Bupati Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) H. Devi Suhartoni memenuhi undangan rapat umum …