Home / SUMSEL / Tim Voli Putri SBS Melaju ke Semifinal Wisata Cup I 2019

Tim Voli Putri SBS Melaju ke Semifinal Wisata Cup I 2019

VOSMedia, Tanjung Enim – Tim Voli Putri SBS di pastikan melengang ke babak semi final setelah menaklukan Tim Voli Putri GOR telak dengan score 3-0 di Gedung Olah Raga (GOR) Tanjung Enim, Rabu (23/10/19).

Setelah menang berturut-turut tanpa perlawanan dari babak penyisihan melawan tim voli putri Mutiara Hitam dengan score 3-0, Senin (21/10/19) kini tim voli putri SBS kembali mengukir prestasi menang telak dari tim voli putri GOR dengan score 3-0. Tim voli putri SBS optimis dapat menjadi juara di turnamen voli wisata cup I 2019 di Kecamatan Lawang Kidul, GOR Bukit Asam Tanjung Enim.

Seperti dilansir SBSNews, pertandingan berlangsung cukup sengit antara tim voli putri GOR dan tim voli putri SBS. Umpan passing yang cantik dari tosser, Nayunitasari dimanfaatkan oleh Kapten voli SBS, Gusti Ayu Fatmawati mengakhiri pertandingan dengan menutup score 3-0.

Salah satu pemain voli SBS, Ode Olivia mengaku sangat senang menang dalam pertandingan melawan tim putri GOR.

“Kami merasa senang dan puas dengan permainan hari ini serta tim sudah dapat menyesuaikan dan persiapan kami sudah matang serta optimis masuk final dan menang,” ungkapnya.

Hal senanda juga dikatakan Anggilia Karolina, pemain dengan nomor punggung 3, “senang bisa menang, tolong doa nya supaya sampai final dan menjadi juara,” tutupnya.

Berikut nama pemain Putra dan Putri dari PT. Satria Bahana Sarana :

Tim voli Putra : Ali Supratman, Reja Juliansyah, Khoirurozikin, Riki Indrawan, Abdul Gofur, Kevin Jordan, Firdaus, Bambang, Ahmad Saifudin dan Raden Rudianto.

Tim voli Putri : Gusti ayu fatmawati, Ode Olivia, Anggilia Karolina, Tri Indah Lestari, Nayunitasari, Melisa, Sakinah As, Fifi (rill/fly).

About redaktur

Check Also

Tinjau Pasar Tradisional, Bupati Muratara Segera Lakukan Penataan

VOSMEDIA.CO.ID_MURATARA – Bupati Devi Suhartoni bersama OPD Safari infrastruktur di Kecamatan Rawas Ilir, Jum’at (7 Juli …