Home / EKONOMI / PENYERAHAN BERITA ACARA HASIL MUSRENBANG RKPD OLEH BUPATI KEPADA WAKIL KETUA DPRD KABUPATEN MURATARA

PENYERAHAN BERITA ACARA HASIL MUSRENBANG RKPD OLEH BUPATI KEPADA WAKIL KETUA DPRD KABUPATEN MURATARA

VOSMEDIA.CO.ID_MURATARA – Bupati Musi Rawas Utara H. Devi Suhartoni Buka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrebang) rencana kerja perangkat daerah (RKPD) tahun 2025 tingkat Kabupaten Muratara.

Acara berlangsung di halaman Kantor Bupati Muratara dihadiri oleh Wakil Bupati Muratara H. Inayatullah, Sekda Muratara Elvandari, Ketua DPRD Kabupaten Muratara Efriansyah, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Muratara, Kapolres Muratara, Dandim 0406 MLM, Kepala Kejaksaan Negeri Lubuklinggau, Kepala OPD, Camat, Kades, se kabupaten Musi Rawas Utara serta tamu undangan lainnya. Senin (29/4/2024)

Bupati Muratara, H. Devi Suhartoni dalam sambutannya mengatakan Musrenbang tingkat Kabupaten adalah Penerusan dari Musrenbang Kecamatan dan Desa yang telah dilaksanakan ditingkat kecamatan dan desa masing – masing.

 

 

“Musrenbang RKPD merupakan perintah Undang undang yang harus diimplementasikan dalam tata kelola Pemerintahan serta Pembangunan di Kabupaten Muratara yang jangkanya mencapai tahun 2045 nanti” himbaunya

Masih dikatakan H. Devi Suhartoni, ini adalah Musrenbang terakhir dimasa kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati (Devi Suhartoni-Inayahtullah) karena tak lama lagi akan memasuki tahapan Pilkada. Terhadap siapapun nanti yang dipercaya untuk memimpin Muratara kedepan harus selaras dengan rencana pembangunan Pemerintah Provinsi agar satu sama lain mampu menciptakan kolaborasi yang bersinergi dan saling menunjang.

Diakhir Sambutannya, Bupati Muratara meminta kepada semua pihak untuk menjaga dan memelihara Aset dan Pembangunan yang dilaksanakan sehingga dapat digunakan serta bermanfaat dalam waktu yang lama.

About admin

Check Also

PARIPURNA HUT KE-11 MURATARA, BUPATI H. DEVI SUHARTONI : TERIMAKASIH KEPADA SELURUH MASYARAKAT YANG TELAH BERKONTRIBUSI MEWUJUDKAN CITRA MURATARA BERHIDAYAH

VOSMEDIA.CO.ID_MURATARA – Pemerintah Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) melaksanakan Rapat Paripurna Istimewa digedung DPRD Kabupaten …